Menurut saya adsense tak mengerti privacy penggunanya. Saya sudah memfilter iklan-iklan yang dirasa tak pantas, bahkan berulang-ulang, tapi iklan-iklan seronok tersebut masih saja muncul. Ini namanya ngajak berantam.
Lagian tak ada hasil yang didapat dari iklan Adsense ini selain menambah berat loading blog serta pemandangan iklan yang bikin sakit mata. Mimpi sukses dam kaya dari Adsense terlalu muluk-muluk.
Saya jadi teringat dulu banyak blogger fustasi karena ngeburu adsense. Semangat 45-nya luar biasa, kayaknya adsense itu adalah seluruh harapan hidupnya. Adsense jadi rebutan dan mimpi sejuta blogger. Dapat adsense seperti dapat kerja dengan gaji 3 juta sebulan, padahal setelah adsense didapat, duitnya ga ada. Jangan puluhan ribu, 5 perak juga ga dapat.
Lebih mendingan kemana-mana kerja di dunia nyata, jadi tukang cuci motor, jadi ojek, duitnya dapat, daripada melototin adsense yang entah kapan cairnya. Heran juga, yang kayak gini kok jadi rebutan ya?
Difikir-fikir ga sebanding perjuangan mendapatkan adsense dengan hasil yang didapat. Mendapatkannya setengah mati tapi setelah dapat belum tentu dapat duit. Dapat duit pun bukan banyak amat, dan itu pun belum tentu tiap bulan. Tapi saya ga setengah mati dapatkan adsense ini, sekali daftar, langsung di aprof.
Apa yang dikatakan orang-orang kalau iklan adsense bisa dikendalikan, itu BULLSHIT! Yang mengendalikan itu ya bossnya Google lah. Iklan-iklan yang sudah diblokir, tetap terus muncul. Pantas saja kalau adsense diharamkan, minimal syubhat kalau anda ga terima.
Anda mungkin bertanya-tanya, apa sih yang diharamkan dari adsense? Apa iklannya ada gambar bokep telanjang?
Tidak sampai full bugil, tapi adsense kerap menyajikan iklan dengan model pakai bikini atau nampak ketiak sama paha. Perlu anda perhatikan bahwa yang terlarang dilihat itu bukan hanya wanita yang full bugil. Anda melihat rambutnya, pesonanya, kecantikannya, itu saja sebenarnya sudah dilarang. Makanya wanita itu disuruh pakai jilbab dan busana syar'i.Yang sudah pakai jilbab saja dilarang memamerkan pesonanya, apalagi yang tidak pakai jilbab.
Jangan anda kira kalau lihat wanita cantik yang ga berjilbab, walau ga nampak ketiak sama paha itu dibolehkan, rambut itu tetap aurat cuy. Makanya laki-laki dan perempuan itu disuruh menundukkan pandangan.
Belum lagi jenis iklannya, misal: obat kuat, alat kontrasepsi, penyajiannya itu lho, semi-semi pornoisme. Belum lagi iklan rokok, bank konvensional, saham yang semua terlarang dalam pandangan Syariat.
Jadi ente ga usah berbangga-bangga dulu punya gaji tinggi dari adsense, mau dari blog atau Youtube, sama saja. Itu semua hasil yang tak berkah.
Pasti anda tak percaya, ya sudah terserahmu lah.
Mungkin anda mengira, saya menutup adsense karena trafik minus dan tak dapat fulus. Ooh no man, sekiranya saya mendapatkan penghasilan besar dari adsense, tetap saya akan menutup iklan ini. Ga tenang hati menikmati hasil tak berkah. Mending saya kerja banting tulang di dunia nyata ketimbang dapat uang banyak dari hasil syubhat.
Ga pake adsense juga saya tetap semangat menulis di blog ini. Artikel tetap saya update terus. Semoga tetap semangat ngeblog sampai nanti saatnya saya akan berhenti.
Goodbye adsense..
Post a Comment